Instagram segera kenalkan fitur berkirim pesan pribadi

Instagram segera kenalkan fitur berkirim pesan pribadi 
HAI sobat , Pengguna setia INSTAGRAM Ada kabar gembira Nih
Instagram akan menambahkan lagi beberapa fitur dalam layanannya sehingga makin mirip dengan jejaring sosial. Kali ini, fitur yang akan ditambahkan adalah sarana berkirim pesan pribadi antar pengguna.
Seperti yang dilansir oleh Mashable (22/11), hal ini memang masih jadi rumor di kalangan para praktisi teknologi. Rumor ini sendiri berkembang pertama kali lewat pendiri GigaOm, Om Malik.
Menurut Malik, sebentar lagi fitur tersebut akan dirilis dalam waktu dekat. Kemungkinan, fitur ini akan muncul pada update terbaru aplikasinya di smartphone dan tablet.
Namun begitu, menanggapi hal ini, Instagram belum mengeluarkan sebuah pernyataan pun.
Adanya fitur ini sendiri masuk akan mengingat Instagram memang lebih dikenal sebagai jejaring sosial ketimbang sekedar aplikasi edit foto saja. Dengan penggunanya yang mencapai 150 juta dan saling terhubung, fitur seperti ini pun seharusnya sudah ada sejak dulu.
Saat ini sendiri pengguna Instagram kebanyakan bertukar pesan lewat komentar di foto mereka. Hal ini tentu tidak nyaman bagi mereka yang butuh privasi karena bisa dibaca siapa saja.
Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Dirty Conectionn.Indonesi4.Com - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger